Jumat, 28 Agustus 2020

Bijak Bersosmed Yuk!

 Hai bunda-bunda hebat, jumpa lagi dengan saya Mombassador SGM Eksplor yang selalu setia dan berkomitmen untuk mencetak Anak Generasi Maju Indonesia. 

Kali ini kita mo cerita nih seputar penggunaan internet di masa pandemi ini bun.

Masa pandemi ini ternyata membawa dampak yang banyak bagi kita ya bun.Termasuk perilaku kita menggunakan internet sehari-hari.Kalau dulu internet kita gunain hanya untuk medsos aza trus untuk berkomunikasi dengan orang. Nah, sekarang malah internet sepertinya menjadi kebutuhan primer terutama untuk mengetahui info penting seputar pandemi.



Selain itu internet juga kebutuhan untuk proses Pembelajaran Jarak Jauh sekarang ini, untuk pekerjaan dan lain-lain. Jadi hal wajar kalau kita merasa internet menjadi kebutuhan primer dan tidak bisa lekang dari internet. Dan jadi hal wajar juga dalam keadaan sekarang kita jadi gunakan setiap saat untuk mengetahui info terkini seputar covid-19 sehingga kita jadi tahu info perkembangan dan penyebaran covid-19 seluruh Indonesia setiap saat. Mulai dari info realita sampai info hoax pun bisa tersebar secepat dan semudah mungkin. Banyak orang setertinya latah untuk uodate status di media sosial, latah untuk sgare info yang didapat dan lain-lain.



Sebagai netizen yang bijak, kita tetap harus berhati-hati jangan sampai kita terjebak dari perbuatan kita sendiri. Kita harus bisa menyaring info yang tersebar di internet termasuk di media sosial. Kita harus jeli memilih dan membaca berita yang dishare dan yakinkan diri bun apa layak dishare atau gak.

Sebaiknya yang kita share kembali adalah berita-berita yang benar dan bermanfaat bagi orang lain. Sehingga kita benar-benar memanfaatkan internet secara positif dan berita hoax pun bisa diminimalkan setidaknya info hoax bisa kita putus bun.
Nah kali ini saya mo kasi tips nih bun :

Pertama: Baca/Tonton dulu isi konten yg kita terima sampai selesai lalu telaah pake logika

Kedua: Lihat sumber beritanya darimana, jangan share informasi/berita pribadi orang. Sebaiknya berita yg kita share adalah berita dari institusi resmi.

Ketiga: Cek keaslian fotonya dengan cara drag and drop di mesin pencarian google image.

Keempat: Hindari menanggapi konten-konten negatif yang memicu keresahan,perpecahan atau keributan.

Kelima: Yg plg penting nih jadikan media sosial untuk pengembangan diri untuk lebih memajukan diri dan orang lain bukan untuk tebar ketakutan dan kebencian.

Bukan hanya berita saja bun yg perlu kita cek kebenarannya, tapi juga nutrisi yang penting untuk tumbuh kembang si kecil sehingga sehat dan kuat di tengah-tengah kekhawatiran kita dampak wabah covid-19 ini. Caranya bunda bisa hubungi Team Careline SGM di 0804-1-360360 atau melaui email carelinesgm@sarihusada.co.id

Untuk informasi lengkap dan terpercaya seputar tumbuh kembang si kecil, nutrisi dan parenting boleh bunda cek di www.generasimaju.co.id atau aktif di FP Aku Anak SGM ya bun.

Ok bun yuk kita #bersatudankuat menjadi netizen yang bijak ya bun...
Bye..bye...



Tidak ada komentar:

Posting Komentar